Widget HTML Atas

Advertisements

BEBERAPA PENYEBAB MOTOR BREBET SAAT DI GAS

Beberapa Penyebab Motor Brebet Saat di Gas-Intensitas pemakaian motor yang yang cukup tinggi tanpa dimbangi dengan perawatan tentu saja akan menimbulkan beberapa masalah pada motor anda.Tentu hal seperti ini sangat tidak mengenakkan sekali bagi anda,terlebih lagi motor merupakan kendaraan yang paling utama di miliki oleh anda.

Permasalahan yang ditimbulkan tentu banyak sekali,mulai dari kaki-kaki,kelistrikan dan bahkan mesin dan banyak lagi.Terutama hal yang sering anda alami sendiri ketika motor anda mengalami brebet.Brebet sendiri merupakan salah satu istilah yang yang digunakkan para pengguna motor ketika motornya mengalami hal yang tidak semestinya ketika motor digas tapi akselerasinya seperti tertahan.


BEBERAPA PENYEBAB MOTOR BREBET SAAT DI GAS


Kondisi yang seperti ini tentu akan menimbulkan masalah ke bagian lain kalau dibiarkan terus menerus tanpa adanya tindakan perbaikan.Sebagai pemilik kendaraan tentunya anda harus mengetahui beberapa penyebab motor brebet pada saat di gas

Bagi anda yang belum mengetahui,beberapa faktor dibawah ini yang menjadi penyebabnya:

PENYEBAB MOTOR BREBET

1.FILTER UDARA KOTOR


BEBERAPA PENYEBAB MOTOR BREBET SAAT DI GAS


Hal yang menyebabkan motor anda brebet biasanya di karenakan filter motor anda kotor.Kurangnya perawatan dibagian ini tentu saja akan berdampak ke komponen lain yaitu karburator.Karburator sendiri memiliki fungsi mencampur udara dan bahan bakar secara maksimal dan menyalurkannya ke area pembakaran mesin.Filter udara yang kotor tentu saja menjadikan pencampuran udara dan bahan bakar tidak maksimal,oleh sebab itu anda harus secara rutin melakukan pembersihan.Cara pembersihan secara lengkap ada di Cara Membersihkan Filter dengan mudah,disitu sudah lengkap sekali pembahasannya dan akan pas sekali bagi anda yang akan melakukan pembersihan diarea filter.

2.BUSI MOTOR


BEBERAPA PENYEBAB MOTOR BREBET SAAT DI GAS


Kondisi busi tentu saja akan menjadi penyebabnya,apalagi kondisi busi anda yang lemah menjadikan pembakaran tidak akan optimal.Busi yang kotor dan berkerak dan juga pemakaian jenis busi yang tidak sesuai juga menjadi penyebabnya.Apabila anda melakukan pergantian busi pastikan sesuai dengan kode yang dianjurkan apabila salah tentu saja akan mempengaruhi pembakarannya.Anda bisa memakai busi iridium sebagai alternatif bila motor anda mengalami brebet.Untuk jenis busi selengkapnya di Jenis busi motor yang tentu saja akan bisa menjadi referensi anda dalam menentukan busi motor.

3.TANGKI BAHAN BAKAR KOTOR


BEBERAPA PENYEBAB MOTOR BREBET SAAT DI GAS


Banyak sekali yang menyebabkan tangki bahan bakar anda menjadi kotor,bisa karena berkarat bahkan kemasukkan air yang tentu aka n memyebabkan bahan bakar anda sudah tidak murni 100%.Untuk mengatasi hal seperti ini anda hanya cukup hanya menguras sampai habis bahan bakar yang ada ditangki.Yang menjadi penyebab tangki motor anda berkarat biasanya karena air,terlebih lagi tutup tangki anda katupnya sudah mulai rusak.

4.PEMAKAIAN BBM YANG KURANG TEPAT

Pemilihan bahan bakar yang tidak sesuai dengan motor anda bisa menjadi salah satu pemicu motor anda mengalami brebet,sebagai contoh seharusnya motor anda mengkonsumsi oktan yang lebih tinggi tapi anda malah menggunakan oktan yang rendah sehingga pembakaran dibagian mesin menjadi kurang optimal.Pilihkan bahan bakar yang sudah dianjurkan atau sesuai.

5.INJEKTOR KOTOR


BEBERAPA PENYEBAB MOTOR BREBET SAAT DI GAS


Tidak pernah melakukan perawatan dibagian injektor tentu saja aka menjadi kotor,injektor sendiri fungsinya mirip dengan karburator.Apabila injektor anada kotor anda bisa menggunakan injektor cleaner untuk merawatnya.Bagia anda yang tidak tahu caranya bisa dilihat di Manfaat Injektor Cleaner yang mengupas tuntas masalah perawatan injektor.

6.SETINGAN KARBURATOR


BEBERAPA PENYEBAB MOTOR BREBET SAAT DI GAS


Pengaturan angin yang tidak seimbang tentu akan berdampak pada pencampuran bahan bakar sehingga pembakaran di dapur mesin tidak sempurna.Apalagi bagi anda yang hobby mengotak-atik masalah setingan karburator masalah seperti ini sering terjadi.Pastikan setingan spuyer angin dan spuyer bahan bakar tepat.Untuk menghindari brebet jangan seringkali mengotak-atik bagian ini.

7.SETELAN KLEP KURANG TEPAT


BEBERAPA PENYEBAB MOTOR BREBET SAAT DI GAS


Setelan klep biasanya akan mempengaruhi performa mesin anda,apabila terlalu rapat atau longgar tentu akan berdampak pada pembakaran mesin.Untuk mengatasi hal seperti ini pastlkan untuk melakukan perawatan secara berkala sehingga jarak klep tidak terlalu longgar maupun rapat (stabil).Sedangkan masalah mobil brebet saat digas adalah sebagai berikut.

Mesin Mobil Brebet Saat Digas

1.Busi Dalam Kondisi Rusak

Penggunaan busi dalam kondisi lemah atau rusak dapat menyebabkan mobil berjalan dengan tersendat-sendat bahkan brebet saat digas

2.Suplai Bahan Bakar Minim

Suplai bahan bakar yang minim bisa menjadi salah satu penyebab mobil brebet saat digas.Minimnya pasokan bahan bakar bisa karena masalah pompa bahan bakar bermasalah atau throtle body kotor.

3.Filter Bahan Bakar Bermasalah

Pasokan bahan bakar yang terhambat bisa dikarenakan faktor filter bahan bakar dalam kondisi kotor.Akibatnya pembakaran mesin mobil kurang sempurna dan hasilnya mobil brebet saat di gas.

4.Bahan bakar yang tidak sesuai

Penggunaan bahan bakar yang memiliki kandungan oktan tinggi maupun rendah dapat berakibat pembakaran tidak sempurna.Pembakaran tidak sempurna juga menjadi faktor mobil brebet saat digas.Oleh sebab itu gunakan bbm sesuai dengan standart yang dianjurkan oleh pabrikan mobil tersebut.

5.Kerusakan Sensor

untuk mobil keluaran terbaru,tentu sudah menggunakan tekhnologi injeksi.Oleh sebab itu apabila terjadi kerusakan pada sensor maka akan berakibat mesin mengalami masalah.

Itulah beberapa penyebab motor brebet saat di gas,untuk mengatasinya anda harus secara rutin melakukan perawatan secara berkala.Selain itu juga anda harus memperhatikan kondisi lainnya seperti mesin,jadwalkan pergantian oli secara berkala jangan sampai menunggu mesin motor anda rusak baru menggantinya.Semoga beberapa informasi diatas bisa membantu anda mengatasi motor brebet saat di gas dan semoga bermanfaat.

antonkevas.com👍
antonkevas
antonkevas A country boy who is starting to learn how to manage a personal blog
Advertisements
Advertisements
Advertisements
Advertisements
close
Advertisements